Herbal berkhasiat Obat :
GAMBIR
(Uncaria gambir (Hunter.) Roxb.)
Nama simplisia Terra Japonica, gele catechu; gambir.
Uraian :
Merupakan tanaman perdu yang dapat tumbuh mencapai tinggi 1-3 cm. Batang tegak, bulat, percabangan simpodial, warna coklat pucat. Daun tunggal, berhadapan, bentuk lonjong, tepi bergerigi, pangkal bulat, ujung meruncing, panjang 8-13 cm, lebar 4-7 cm, warna hijau. Bunga majemuk, bentuk lonceng, di ketiak daun, panjang lebih kurang 5 cm, mahkota 5 helai berbentuk lonjong, warna ungu, buah berbentuk bulat telur, panjang lebih kurang 1,5 cm, warna hitam. Bagian yang digunakan sari daun yang dikeringkan (gambir).
Disentri, mencret, luka bakar (obat luar), luka (obat luar), sariawan mulut (obat kumur), suara parau (obat kumur).
Komposisi :
Kandungan kimia : Katekin, kuersetin, zat samak katekin, merah katekin, lendir, lemak, dan malam.